Cara Mengganti Nama File di Laptop, Mudah Anti Ribet
Cara mengganti nama file di laptop sebenarnya ada banyak sekali. Di mana cara tersebut tidak membutuhkan banyak waktu. Mengganti nama file atau sering disebut dengan rename pada laptop hampir sama mengganti nama file pada smartphone.
Sekarang ini penggunaan gadget banyak sekali dan hampir tidak
memandang kalangan. Salah satu gadget paling ramai penggunanya adalah laptop.
Karena dengan menggunakan laptop semua pekerja apapun bisa teratasi, baik
mahasiswa atau pekerja kantoran.
Seperti yang kita tahu, laptop sekarang ini sudah mendukung
teknologi lebih canggih. Untuk itu banyak rekomendasi laptop yang muncul di
pasaran sesuai dengan spesifikasinya masing-masing.
Bagi pemula yang baru menggunakan laptop, wajar jika belum
mahir. Satu hal yang wajib semua pengguna laptop ketahui ketika mengoperasikan
yakni rename file. Nah, dalam artikel kali ini, kami akan membahas bagaimana
me-rename file yang ada di laptop.
Cara Mengganti Nama File di
Laptop Tidak Butuh Waktu Lama
Cara mengganti nama file pada laptop adalah aktivitas
mengubah nama file yang telah disimpan oleh pemilik file tersebut menjadi nama
baru yang pengguna kehendaki. Untuk caranya terbilang mudah, seperti yang akan
kami jelaskan berikut.
Bagi setiap pengguna laptop pasti mempunyai ide kreatif
memberikan nama file yang telah mereka kerjakan. Nama file tentunya tidaklah
sama, sehingga nantinya bisa membedakan file tersebut. Namun bagi sebagian
pengguna, jika merasa bahwa nama file tidak sesuai, bisa lho, Anda ganti.
Pada intinya gunakan nama file yang simpel, unik, namun mudah
untuk Anda ingat. Jadi ketika ingin membuka file tersebut, kesannya berbeda.
Namun bagi anak sekolah, lebih baik menggunakan nama file yang baik dan sesuai
dengan isi file itu sendiri atau sesuai rekomendasi tugas yang tengah Anda selesaikan.
Berikut metode serta cara mengganti nama file di laptop:
Via Klik 2X
Pertama, untuk mengubah nama file pada komputer dan laptop
bisa memilih via klik 2X. Metode satu ini lebih simpel dan banyak pengguna
pilih. Apalagi waktu yang digunakan untuk menggunakan cara satu ini tidak butuh
waktu lama. Hanya beberapa detik saja, Anda langsung bisa mengganti nama file
sesuai keinginan sendiri.
Berikut langkahnya:
- Buka laptop/komputer Anda.
- Setelah itu langsung masuk ke data penyimpanan file, bisa data D atau C sesuai penyimpanan yang Anda gunakan.
- Jika sudah tinggal cari file yang ingin Anda ubah namanya.
- Lalu setelah itu, langsung saja klik 2X pada file tersebut.
- Secara otomatis, Anda bisa mengubah nama file sesuai dengan nama yang Anda mau.
Melalui Fitur Rename
Mengubah nama file juga bukan hanya bisa dengan 2X klik saja.
Anda bisa menggunakan fitur rename. Cara mengganti nama file di laptop ini juga
sama-sama tidak memakan waktu lama. Namun, pengguna laptop jarang menggunakan
cara ini lantaran mereka menganggapnya terlalu ribet.
Berikut langkahnya:
- Pilih file yang akan Anda ganti.
- Selanjutnya klik kanan pada file tersebut
- Lalu akan ada banyak pilihan menu, maka pilih saja rename.
- Tinggal ganti nama file dengan yang baru dan enter.
- Maka langsung berubah nama filenya.
Melalui Keyboard
Cara terakhir yang bisa digunakan untuk mengubah nama file
lama dengan file baru pada komputer dan laptop yakni melalui tombol pada
keyboard. Mungkin bagi sebagian orang belum banyak yang tahu, bahwa mengubah
nama file bisa dilakukan menggunakan keyboard. Caranya juga sama seperti cara
sebelumnya.
Berikut langkahnya:
- Pilih saja file mana yang ingin diganti.
- Selanjutnya tekan tombol F2.
- Ganti rename, apabila sudah enter saja
- Selesai.
Cara mengganti nama file di laptop di atas bisa Anda pilih salah satu saja yang mana menurut Anda lebih mudah dan cepat. Semoga membantu.
Post a Comment for "Cara Mengganti Nama File di Laptop, Mudah Anti Ribet"